Kamis, Juli 07, 2011

Tatacara membayar Pajak Kendaraan Roda Dua yang masih Kredit


Sore tadi bayar pajak kendaraan motor di SAMSAT Sumbar dan berikut ini prosedurnya:
1. Minta formulir (perlihatkan stnk)
2. Bawa ke front depan untuk di klip (bawa map, stnk & surat ketetapan pajak, ktp asli pemilik, BPKB   
    diganti dengan surat keterangan dari leasing), cover map ditulis BA motor
3. Loket perpanjangan STNK 1 tahun; cover map di stempel, disuruh ke seksi stnk
4. Seksi STNK, dokumen diperiksa bayar 20 rb
5. Kembali ke Loket perpanjangan STNK, diberi resi stnk, map di oper ke belakang meja, 
6. Menunggu panggilan
7. Dipanggil diberi surat ketetapan pajak baru beserta duplikat untuk membayar di loket 1
8. Bayar Pajak di Loket 1
9. Ambil STNK dan KTP asli
10. Selesai